Minggu, 23 November 2014

MEMBERIKAN INFORMASI DARI MASJID BAITURRAHMAN

BAITURINFO
MEMBERIKAN INFORMASI DARI MASJID BAITURRAHMAN
SHARING
LAPORAN KEUANGAN
INFORMASI
AZAB /SIKSAAN ALLAH
Mengkaji Qs. surat At-Taubah ayat 115.bersama ustad Sigit yulianto.
“Dan ALLAH sekali-kali tidak akan menyesatkan suatu kaum,setelah mereka Diberi-Nya petunjuk, sehingga dapat dijelaskan kepada mereka apa yang harus mereka jauhi.Sungguh ALLAH maha mengetahui segala sesuatu”.(At-Taubah:115)

Ust.Sigit Yulianto menjelaskan makna yang terkandung didalamnya yaitu :
1).ALLAH mengazab suatu kaum disebabkan mereka melanggar larangan-larangan Allah swt.
Tatkala sesuatu larangan/perintah sudah dijelaskan tetapi malah dilanggar,maka berlakulah  azab/siksaan Allah kepada mereka. Bagi orang yang melanggar perintah karena betul-betul tidak mengetahui maka tidak akan diazab oleh Allah.Tapi bagi orang yang sudah mengetahuinya dan dengan sengaja melakukannya maka Allah akan mendatangkan azab/siksa  kepadanya.
2).ALLAH maha mengetahui keadaan hamba-hambanya dalam menaati perintahnya atau menjahui larangannya dan sebaliknya.
Maka dengan keMahaketahuan Allah itu,tidak mungkin Allah salah dalam mengazab /menyiksa ataupun membalas kebaikan kepada orang yang melakukanya.

Tausiah ini diambil dari LENTERA ROHANI  Radio REJOBUNTUNG edisi 21 November 2014 dengan narasumber Ustad Sigit Yulianto.

Marilah kita saling berbagi (sharing) tentang pengetahuan agama islam,sebagai bentuk usaha kita untuk mengingatkan kepada sesama muslimin wal muslimat.”KATAKANLAH WALAU SATU AYAT”.Bisa kirimkan kepada kami.Cp : 0852 92017722.Jika ada kesalahan dan kekurangan mohon dibantu koreksinya.Matursuwun.      

Mohon tidak dibaca ketika khotib sedang khutbah!            Edisi ke-7 Jum’at 21 Nov 2014